Kisah Haru Pasangan 62 Tahun Menikah yang Meninggal Bergandengan Tangan

Pasangan lanjut usia ini membuktikan bahwa cinta sejati benar-benar nyata. Tom dan Delma Ledbetter, meninggal berdampingan dalam usia 84 dan 82 tahun. Lebih mengharukan lagi, keduanya menghembuskan napas terakhir sambil bergandengan tangan.

Tom dan Delma menikah dan hidup bersama selama 62 tahun. Di usia senjanya, mereka dirawat di sebuah panti jompo, hingga ajal menjemput keduanya dalam waktu hampir bersamaan. 

Pasangan asal Texas, Amerika Serikat, ini meninggal dunia hanya terpaut waktu 90 menit. Tom yang menghembuskan napas terlebih dahulu, dan 1,5 jam kemudian Delma menyusul. Di saat-saat terakhirnya, mereka masih sempat menunjukkan perhatian dan kasih sayang satu sama lain dengan bergandengan tangan.

"Seperti itulah yang ingin mereka lakukan ketika pergi. Tidak ada cara yang lebih baik lagi," kata putri mereka, Donetta Nichols, seperti dikutip dari The Epoch Times.

Foto keduanya bergandengan tangan sebelum meninggal tersebar di internet dan membuat netizen terharu. Kisah cinta mereka pun sangat menginspirasi netizen agar selalu menghargai keberadaan orang-orang yang mereka cintai sebisa mungkin.

Kisah cinta Tom dan Delma Ledbetter bermula saat keduanya masih berusia di awal 20-an tahun. Pasangan yang tinggal di Lake Jackson ini dipertemukan pada 1950-an karena memiliki lingkaran pertemanan yang sama.
Hanya tiga minggu setelah resmi berpacaran, Tom dan Delma memutuskan untuk menikah. Dari pernikahannya mereka memiliki dua anak, tujuh cucu dan tujuh cicit.

Tom dan Delma menghabiskan masa tuanya dengan bepergian ke berbagai penjuru Amerika Serikat, mengunjungi perkemahan demi perkemahan. Namun pada 2017, Delma sakit keras. Hanya beberapa hari kemudian, Tom ikut sakit dan dirawat bersama di rumah sakit khusus lansia.

"Mereka (suster dan dokter) tidak dapat menemukan titik nadi. Mereka tidak bisa melihat tekanan darahnya. Tidak bisa menemukan apapun. Tapi mama (Delma) hanya bertahan pada sesuatu. Sepertinya 'sesuatu' itu adalah suaminya Tom, yang anehnya juga jatuh sakit tidak lama setelah istri tersayangnya," cerita Donetta, yang orangtuanya meninggal pada 21 April 2017.

Tom dilarikan ke rumah sakit dan ditempatkan di kamar yang sama dengan Delma. Tempat tidur diatur sedemikian rupa agar mereka bisa bersama-sama sedekat mungkin. Saat itulah momen haru terjadi.

"Mama tidur dengan wajah menghadap padanya (Tom). Dia tidur dan ayah menggenggam tangannya dan dia tiduran bersamanya, itu momen yang sangat manis," pungkas Donetta.

Ketika seseorang sudah bertemu cinta sejatinya, hidup susah maupun senang akan selalu dijalani bersama. Bahkan hingga maut memisahkan.


Komentar

Postingan Populer